Sunday, April 6, 2014

Tahun Politik, perubahan nasib bagi Indonesia Tiimur?

Di tahun 2014 ini bangsa Indonesia akan memiliki hajatan terbesar selama 5 tahun sekali, yaitu pemilihan umum, pesta demokrasi terbesar se Asia Tenggara ini akan dilakukan paada tanggal 9 April dan 9 Juli 2014, dimana pada saat itu ribuan orang berusaha mencari simpati ratusan juta penduduk Indonesia, namun dibalik pesta demokrasi ada suatu hal yang perlu kita perhatikan... selama ini presiden Indonesia silih bergati namun nampaknya masih ada ketimpangan besar di bumi nusantara ini, selama ini Indonesia terbagi menjadi dua perbedaan kemakmuran yaitu Indonesia Barat dan Indonesia Timur, Indonesia barat ddalam hal ini sumatra jawa dan kalimantan bisa menikmati kemakmuran yang tak lain dan bukan akibat adanya sentral ekonomi di pulau jawa, sementara Indonesia timur nampaknya hanya menjadi anak yang terlupakan, padahal sumbanghsih ekonomi Indoesia timur terhadap pendapatan total negara kita bisa dibilang cukup besar. namun sayangnya ketimpangan ekonomi masih sangat terasa hal ini nampaknya karena lupanya peran pemerintah pusat akan wilayah timur Indonesia serta minimnya anggaran pembanguna ntuk wilayah di luar Jawa.

Janji janji manis para pemimpin politik di negri ini namaknya hanya menjadi bualan semata, sudah banyak para pemimpin negri ini terutama setelah reformasi yang menyatakan keberpihakannya atas pembangunan di Indonesia timur, namun sayangnya hal ini masih hanya berupa janji janji politik, ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan disini, bilamana sikap tak adil pemerintah masih berlanjut maka akan mengancam kedaulatan negara, karena selama ini banyak daerah yang menyatakan akan melakukan makar karena adanya ketidakadilan dari pemerintah pusat, hal seperti ini bisa dengan mudah dimanfaatkan negara lain untuk menarik simpati bagi warga lokal, kemudian bila keadaan indonesia timur tidak segera dibenahi dari segi infrastruktur maupun suprastruktur maka ditakutkan akan terjadi sebuah kemunduran permanen di Timur Indnesia, sebagaimana pulau jawa mnjadi sentral bagi wilayah barat, maka bukan hal sulit mnegubah sulawesi sebagai hub untukIndonesia timur, semoga dengan adanya pesta demokrasi ini para pemimpin politik disadarkan akan adanya potensi dan kebutuhan bagi Indonesia timur

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes